2017 Awal Kebangkitan Pembalap Gokart Batam

1591
Komunitas Pembalap Gokart Batam

Otomotifzone.com – Batam. Setelah cukup lama tak terdengar hingar bingarnya kini komunitas pembalap gokart Batam mulai kembali menggeliat setelah setahun terakhir Sirkuit Marina Batam kembali dibuka untuk umum, memang saat ini untuk Batam sendiri hanya memiliki satu sirkuit permanen yakni di Marina, Sei Temiang Waterfront Batam.

Dulu Batam memiliki banyak pembalap potensial untuk bisa bersaing di ajang Nasional dan International tapi semua itu sirna saat ditutupnya  sirkuit Marina sehingga akhirnya mereka tak bisa lagi melanjutkan hoby dan skilnya di atas gokart.

Bahkan ada beberapa pembalap yang sudah sampai berniat untuk menjual gokart miliknya karena sudah tak ada sarana untuk mereka melakukan latihan bahkan untuk mencoba saja sangat sulit, dan tak mungkin mereka harus mencoba di jalan raya, kepedulian Oke junjunan dan Jeffri Ibrahim membuka secercah harapan untuk mereka, karena pada saat pertama kali diadakanya Fun Race pertam 4 bulan yang lalu pesertanya cukup mengejutkan.

Setelah event tersebut mereka malah makin rajin untuk latihan, contoh kecilnya Ildo, ia pernah ikut Kejurnas pada 2006/2007 tapi setelah itu ia berhenti, dan pada akhir tahun 2016 ia mulai rutin melakukan latihan, dan akhirnya tahun ini ia berencana kembali mengikuti Kejurnas Eshark Rox Cup rd 2 2017 di Sentul International Karting Circuit akhir februari nanti, ini bukti nyata Batam butuh sirkuit permanent, saat ini komunitas gokart Batam sangat berharap pada pemerintah Kota Batam agar memperhatikan olah raga satu ini, karena sudah banyak bukti gokart berkali kali mengibarkan sang saka merah putih di podium tertinggi.

“ Sejak dulu saya suka olah raga otomotif karena lewat olah raga ini bisa mempersatukan semuanya disini juga bisa menambah pertemanan serta kekeluargaan yang tak bisa di raih diluar sana, untuk saat ini Batam hanya memiliki Sirkuit Marina untuk itu pemerintah seharusnya bisa membantu dan berkomunikasi supaya Sirkuit lebih baik lagi dari sekarang, karena Otomotif merupakan Pariwisata yang cukup besar” Jelas Helmy Santika Kapolresta Balerang

Tiga pembalap legend di kelas Master Denny Massie (Kiri), Jeffri Ibrahim (Tengah) dan Gemmi Prawira (kanan-wearpack abu abu)

Ia juga sangat yakin dengan memiliki sirkuit standar international tak menutup kemungkinan pembalap asli Batam bisa bersinar di kancah international, nah kemarin pada tanggal 11-12 Februari Marina kembali menggelar event bertajuk Family Fun Race Batam 2017 pembalap yang hadir disini ternyata tak hanya dari Kota Batam atau Provinsi Kepulauan Riau saja tetapi ada pembalap dari beberapa kota Di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Medan dan Bogor.

Duel sengit Danny Massie, Gemmi Prawira

Lebih mencengangkanya lagi tiga pembalap master kawakan turun disini Jeffri Ibrahim, Gemmi Prawira, dan Denny Massie, ini menjadi event nostalgia bagi mereka bertiga meski didalam sirkuit mereka adalah musuh bebuyutan tetapi berbeda sekali saat diluar sirkuit mereka begitu akrab. Hal ini menjadi momentum berkembangnya pembalap Batam, semoga semangat juang kalian tak pernah padam.

Penulis : Nana Triana | Foto : Nana Triana