Akankah Sirkuit Permanen Kota Bandung Terwujud

905

aher

OtomotifZone.com-Bandung. Desakan kuat dari kalangan otomotif terutama roda dua semakin menguat seiring santernya janji-janji para pejabat ketika sedang berorasi didepan rakyatnya yang mengatakan bahwa akan segera dibangun sirkuit permanen dengan mutli cabang olahraga otomotif.

“saya lihat pembalap didominasi anak belasan tahun, penontonpun kebanyakan anak muda, sirkuit permanen insya Allah akan segera dibangun agar anak muda kita tidak ugal-ugalan dijalan raya tapi tersalurkan disirkuit” begitu cuplikan pidato Gubernur Jabar.

aher1

Aher pun berjanji (sedikit ngeles) akan membiayai pembangunan sarana sirkuit untuk menampung aspirasi anak muda asal pemkot Bandung menyediakan lahannya. Penyataan tersebut dilontarkan saat pidato pembukaan sekaligus pengibaran bendera start dan kampanye safety Riding diajang Aher Nite Road Race 2013 di sirkuit Gedung sate Sabtu kemaren (21/9).

kang Oded sang wakil Walikota yang hadir sebagai tamu undangan pun merasa kaget ketika ditodong sang Gubernur dan dengan berkelit ” saya kan baru dilantik beberapa hari kemaren, nanti saya bicarakan dengan pa Wali dan dinas terkait langkah-langkah apa yang akan diambil demi tersalurkan hoby anak muda “.

Karena Janji Aher sudah dilontarkan saat jambore IMI Jabar 2011 di Subang pun berjanji akan membangun sirkuit permanen di tiap Kabupaten Kota di Wilayah Jabar. perlu diketahui janji itu disaat beliau menjabat di periode 1 jadi Gubernur, nah sekarang sudah periode ke 2 mudah-mudahan tidak jadi janji-janji saja ya pa seperti janji beberapa Bupati di Jabar.

kita tunggu ya pa janjinya.

Penulis : Edi Batrawan | Photo : Ei