Belasan Klub Mobil di Sumbar Sepakat Bentuk FK2OS

1971

OtomotifZone.com – Padang. Belasan komunitas mobil yang ada di Sumatera Barat sepakat membentuk sebuah forum. Momen ramadhan dimanfaatkan sebagai ajang pembentukan Forum Komunikasi Komunitas Oto Sumbar (FK2OS) pada Rabu (22/6) yang digelar di Centro Cafe, Komplek GOR Agussalim Padang.

Tercatat sebanyak 14 club mobil hadir beserta pengurusnya. Rincinya yaitu,

BRIOnesia Sumbar, Karimun Club Padang, Swift Club Indonesia, Atoz Club Indonesia, Mobility Sumbar, Padang America Jeep, Teruci, Baleno Club Indonesia, Stream Community, VES Community, Accent-Er, Daihatsu Feroza Indonesia (DFI) Padang, DFI Pariaman dan Sirion Club Indonesia (SCI) Padang.

Malam itu mereka mulai menyatukan visi dan misi. “Kami dari DFI Nusantara sangat menyambut dan mendukung berdirinya forum ini karena tujuannya murni menjalin silaturahim sesama club otomotif di Ranah Minang,” ujar Aulia Gusti Perdana, Ketua DFI Nusantara, Padang.

Forum diharapkan akan menjadi suatu wadah untuk bersatu dan menjadi sarana komunikasi sesama pecinta otomotif. “Visinya mewujudkan silaturahmi antar komunitas dan sosial kemasyarakatan, serta sebagai pelopor berlalulintas yang baik,” ungkap Dori Kurniawan, Ketua BRIOnesia Sumbar yang akrab disapa Cobra.

Hanya Cobra yang baru ditunjuk selaku Humas FK2OS. Pembentukan pengurus lainnya, susunan AD/ART serta penentuan sekretariat bersama bakal ditentukan Sabtu (2/7).

Misinya selain silaturahmi dan pembinaan, di bidang sosial kemasyarakatan akan saling berbagi, memajukan pariwisata dan budaya Sumbar, serta mendukung program pemerintah di bidang kemasyarakatan dan pariwisata. Sedangkan sebagai pelopor berlalulintas, selain menjadi contoh taat aturan di jalan raya, juga aktif dalam program kampanye keselamatan berkendara.

Rencana ke depan Pembentukan kepengurusan dan diadakan kopdar akbar yang akan dihadiri seluruh komunitas sekaligus deklarasi dan pengukuhan FK2OS di bulan Agustus mendatang.

Penulis: Noverry Darwin | Foto: Istimewa