IMI Kota Pekanbaru dan Riau Racing Bikin Pertemuan Bareng Pembalap

259

OtomtofiZone.com – Pekanbaru. Memang langkah luar biasa yang digagas Koordinator Wilayah Ikatan Motor Indonesia (IMI) Korwil Pekanbaru dan Riau Racing pada (2/8) di Hotel Evo, Pekanbaru. Korwil Pekanbaru mengumpulkan pembalap – pembalap balap motor yang ada di Riau dan Pekanbaru khusunya.


Sebenarnya judul acara ini “NGOBROL SANTAI bersama PEMBALAP PEKANBARU” yang di gagas langsung oleh ketua korwil IMI Pekanbaru yaitu Aryanti. ” Saya sangat senang sekali dengan antusias adik – adik pembalap Pekanbaru yang hadir di acara ini,” ungkap Aryanti yang di temui langsung oleh Otomotifzone.com.


Pembalap – pembalap asal Riau yang datang di antaranya ada Dimas Topo Aditia, Achmad Vhili Nasution, Jefry Tosema, ferry Ipenk Kurniawan, Rizki Yoanda dan pembalap asal Riau lainya yang tidak asing lagi di dunia road race Sumatera.

” Inti pertemuan ini cuma sekedar silaturahmi dengan Koni Kota pekanbaru dan Adik adik Pembalap, membahas sistem perlombaan pekan olahraga kota cabang Balapmotor yang akan di selenggarakan akhir Agustus ,”ini tambah Aryanti.

Tidak hanya Aryanti, para rider juga sangat senang dengan adanya kegiatan demikian. Pasalnya dengan demikian jalinan silaturahmi IMI dan para rider menjadi lebih akrab dan baik. Oleh sebab itu para rider menyambut baik kegiatan seperti ini.

” Saya senang sekali dan merasa Dihargai dengan Kegiatan ini. Kalau bisa kumpul-kumpul seperti ini bisa terus di laksanakan setiap bulan nya,” tutup Dimas Pangeran Aditya.

Penulis : Babe Shasa| Foto : Babe Shasa