Komunitas Penyelamat Kejurda Motocross Jabar

4379
MX 2 Novice
MX 2 Novice

OtomotifZone.com-Bandung. Tahun 2017 adalah tahun ke-2 Motocross Jawa Barat hidup dan dihidupkan oleh internal komunitas bukan dari lingkaran luar manapun, hal tersebut diikuti OtomotifZone.com kurun waktu tersebut.

Hadirnya kejurda MX Jabar tahun ini, hasil kerjasama apik PPTC Jawa Barat, untuk memperingati ulang tahun ke-12 ini akhirnya bergandengan tangan dengan komunitas MX Jawa Barat untuk menggelar Kejurda MX 2017 seri 1, MInggu kemaren (14/5), sirkuit Vmx PPTC Cibolerang Bandung menjadi tempat gelaran, tak tanggung-tanggung, Ahmad Heryawan selaku Gubernur pun hadir dalam gelaran tersebut dan berkenan membuka kejurda yang hidup dan berjalan berkat gotong royong komunitas.

komunitas MX Jabar
komunitas MX Jabar

Peningkatan cukup pesat perkembangan MX Jabar, genenasi baru dikelas SE 50 cc terlihat cukup menonjol, dimana tahun lalu hanya ada 3 crosser cilik, ditahun ini muncul 10 crosser belia menjadi calon penerus Aep Dadang dan crosser senior Jabar lainnya. Hal tersebut dilontarkan H Roni Karno dari Gapuraning Rahayu, “kalau tidak ada komunitas, kita tahu akan kemana MX Jawa Barat, kami sepakat untuk bahu membahu mendorong agar MX harus tetap hidup dan berkembang, terbukti ini adalah tahun ke-2 komunitas menggelar event Kejurda meski dengan perjuangan berat”.

dua sejoli kordinator komunitas
dua sejoli kordinator komunitas

Duo teammate lahir bathin Rudi Epol dan Dewi adalah bagian yang tidak terpisahkan kegiatan ini, “Syukur Alhamdulillah, kegiatan kejurda MX berlangsung sukses, aman, lancar dan semua terakomodir, terima kasih untuk semua rekan-rekan komunitas MX Jawa Barat, berkat support kalian event ini berlangsung sukses, semoga kedepannya pengprov menghargai jerih payah kami, karena kami menerima komplain dari para pembalap, saat malam IMI Award, juara Kejurda MX kelas executive tidak mendapat penghargaan”.

Ayi Ridwan, ketua pelaksana
Ayi Ridwan, ketua pelaksana

Nada yang sama juga dilontarkan Ayi Ridwan, ketua pelaksana dan tokoh pencetus PPTC MX ini urun suara, “Alhamdulillah, semua berjalan lancar, awalnya kami akan berjalan sendiri jika tanpa dukungan pengprov, namun kemudian ada lampu hijau maka event ini bisa terlaksana, momen ulang tahun PPTC ke-12 menjadi moment penting bagi perjalanan club kami dan juga perkembangan Motocross Jabar, semoga kedepannya semakin menjadi  maju”.

Apapun kegiatannya, yang bisa meramaikan adalah komunitas itu sendiri, asal kompak dan punya visi dan misi sejalan, semua pasti eces beres bin sukses.

Penulis : Edi Batrawan |photo : Edi Batrawan