Nih Design Helm Rossi Spesial MotoGP San Marino 2018

3390
Photo Credit MotoGP.com

OtomotifZone.com – San Marino. Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi memamerkan desain helm spesial MotoGP San Marino 2018 kepada seluruh awak media jelang sesi latihan bebas ketiga (FP3) yang berlangsung di sirkuit Misano, Italia, Sabtu (8/9).

Penampakan helm spesial sudah menjadi tradisi yang selalu dilakukan Rossi setiap kali menjalani balapan di GP San Marino. Maklum, jarak Sirkuit Misano dengan kampung halamannya di Tavullia tidak terlalu jauh sehingga tak aneh jika pembalap tim Movistar Yamaha kerap memberikan kejutan kepada penggemarnya di Italia.

Uniknya, setiap kali memamerkan helm spesial di Misano, Rossi selalu memiliki arti pada penutup kepalanya tersebut. Tahun ini, AGV dan pembalap tim Movistar Yamaha kembali berkolaborasi untuk menampilkan sesuatu yang istimewa pada helmnya.

photo twitter.com/@agvhelmets

Tahun ini Valentino Rossi mengusung helm livery spesial ‘Back To Misano’. Bukan tanpa alasan otozoner kita tahu Musim lalu Valentino Rossi terpaksa absen di MotoGP San Marino karena cedera. Maka Dari itu ia mengakat tema Back To Misano.

Penulis : NT |Foto : MotoGP.com / Twitter : @agv