Ridwan Kamil Lepas Kirab Merah Putih Vespa Antique Club Indonesia Ke-21

425

OtomotifZone.com-Bandung. Setelah upacara memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang dipusatkan di Lapangan Gasibu, Bandung, Sabtu Siang tadim tepatnya hari Sabtu, 17 Agustus 2019, Kang Emil, selaku Gubernur Jawa Barat melepas Kirab Merah Putih yang digagas barudak Vespa dibawah naungan Vespa Antique Club Indonesia didepan Gedung Sate Bandung.

Acara tahunan yang diselenggarakan club motor produk Italia ini memang sangat sakral, kegiatan Kirab Merah Putih yang sudah menginjak ke-21 tahun ini bukan acara kaleng-kaleng, tapi acara yang digagas serius penuh perjuangan barudak VAC Indonesia.

Sandi Tegeg, ketua panitia menyerahkan bendera start VAC

Sebelum melepaskan para peserta KMP ke-21 ini, kang Emil menerima laporan dan menerima bendera VAC dari Sandy Tegeg selaku ketua panitia kegiatan, dan selang beberapa saat kemudian, kegiatan yang diikuti lebih dari 3000 scooter dari seluruh perwakilan Indonesia ini mengelilngin kota Bandung dan berakhir di Monumen Perjuangan Jawa Barat di Gasibu atas.

Formasi 8 putih

Hal unik yang disaksikan saat gelaran KMP ini adalah adanya formasi 17-8-45, dimana formasi 17 diisi 17 Vespa khusus warna merah, kemudian disusul 8 vespa warna putih dan kemudian formasi 45 yang diisi 45 vespa dan disusul barisan pendukung lainnya yang mengekor hingga hampir perempatan jalan Dago-Warung Mama Eha.

Formasi merah dengan tegak dan hormat

Acara tahunan Vespa Antique Club ini hanya berselang 5 tahun setelah berdirinya club vespa tertua di Indonesia yang sudah menginjak usia 26 tahun.

Selamat, VAC Mandiri,mantap dan selalu kompak, salam treng teng teng teng.

Penulis : Edi Batrawan |photo : Edi Batrawan