Rio Adrian Jagokan Shendy AP Pembalap Muda Berbahaya

2949
Shendy AP

Otomotifzone – Purwakarta. Mungkin kalian masih sedikit asing mendengar nama Shendy Ap. Pembalap cilik asal Jonggol ini sedang mencuri perhatian warga Purwakarta di gelaran Kejuaraan Balap Motor DEWASENA NHK FDR 2017 putaran final (9-10/12) di Sirkuit Yon Armed 9 Sadang, Purwakarta. Pasalnya aksi memecut kuda pacunya itu bagai pembalap papan atas yang sedang berlaga.

Sebenarnya ini bukan pertama kali Shendy Aminalia Putra sapaan akrab Shendy AP berlaga di ajang balap motor Indonesia. Setiap aksinya kerap sekali mengejutkan para penonton. Alhasil, pada babak kualifikasi di hari pertama pembalap cilik ini mampu menempati posisi kedua dan hanya terpaut 0.4 detik dari pembalap pertama.  Nah ternyata setelah penulis korek korek mengenai informasi, ternyata Shandy ini adalah pembalap didikan dari Gogon .

Gogon sendiri memang terkenal mendidik pembalap pembalap muda atau bisa terbilang bocah kemarin sore. Beberapa pembalap didikannya saat ini sudah tidak asing namanya di kancah balap nasional.

Rio memberikan arahan kepada Shendy

Sebut saja Rio Adrian dan Riky Ibrahim. Rio Adrian juara Umum Yamaha Cup Race 2015. Sedangkan Riky Ibrahim merupakan Runer Up di Final Kejurnas MotoPrix MP 3 dan 4 yang bulan Desember ini diselenggarakan di Aceh.

Ada sedikit persamaan menurut Gogon untuk mendidik Shandy kali ini dari anak didik lainnya. Terutama para seniornya yang saat ini sudah melalang buana di kancah balap Nasional.

“ Ada kekurangan dan kelebihan yang dimiliki Shendy,anak ini memiliki karakter yang hampir sama dengan Rio Adrian,lebih mudah diberi tau dan lebih memahami karakter motor,dan dirinya juga mudah beradaptasi dengan kuda pacunya,” ujar Gogon saat ditemui langsung Otomotifzone.

Shendy AP dan Rio andrian

Tidak sengaja, disela sela balap ternyata terlihat Rio Adrian sedang member arahan kepada Shendy. Setelah ditanya, Rio sengaja memberitau dan mengarahkan Shendy mengenai gaya balap di Sirkuit yang memiliki jalan lurus yang sangat panjang.

“ Saya memang sengaja memberi arahan kepada Shendy mas. Aku sudah anggap Shendy seperti adek saya sendiri mas. Aku lihat anak ini memiliki bakat mas. Untuk pengarahan, Shendy mudah menangkap dan mencerna apa yang saya berika,” tutur Rio.

Lanjut pembalap yang tahun ini bergabung bersama tim Honda GCRT ,” Aku lihat aksi Shendy jadi ingat masa kecil saya dulu di Mas Gogon. Kaya saya waktu itu mas gaya balapnya,”

Penulis : Dewantara | Photo : Lukman Bauk