Tampil Maksi Dengan Budget Minim, Modifikasi Honda Win Ini Justru Masuk Nominasi

559

OtomotifZone.com – Manado. Bermodalkan pengalamannya di bidang perbengkelan dan juga hobinya dalam hal modifikasi, membuat Florentiano Frangky cukup pede untuk dapat menuangkan imajinasi serta kreasinya dengan memilih konsep yang tepat pada ubahan modif berbasis Honda Win ini. Lihat saja tampilan maksimal dari motor lansiran tahun 2002 tersebut yang kini nampak pangling dan berkesan lebih dinamis dengan penerapan peranti detail yang pas di beberapa sudut bagiannya.

Dan hal ini memang cukup beralasan bagi Frangky dengan tujuan utama permak tampang Honda Win agar bisa mejeng dan berlaga di ajang Manado Auto Contest yang digelar pada akhir pekan lalu, (3-6/10). Tarung di kelas Fashion Advanced untuk Kategori Sport, motor yang pernah beken di jamannya terutama kalangan Dinas Instansi atau Pegawai Bank milik Pemerintah ini justru sukses dan masuk nominasi.

Tema yang dipilih oleh Florentiano ini memadukan model Scrambler Tracker yang identik dengan bentuk semi trail namun tidak terlalu banyak ubahan dan masih tetap pertahankan tampang asli Honda Win. Kreatifitas dari pria berusia 37 tahun ini patut diacungi jempol saat merestorasi beberapa bagian bidang Honda Win, karena dengan bermodalkan bekas sisa-sisa dari bahan bangunan yang dipakai sebagian untuk pengerjaaan modifnya ini.

BACA JUGA: Manado Auto Contest 2019 : Makin Semarak Dengan Digelarnya Kompetisi Freestyle Tingkat Nasional

Florentino Franky

Dengan memanfaatkan parts yang ada, Florentiano merasa yakin dan mampu untuk mengakali serta menyempurnakan konsep modifnya ini meskipun terbilang minim pemasangan variasi. Tengok saja pada bagian mesin serta kaki-kaki, dan sistem pengereman yang masih tetap pakai bawaan aslinya motor. Adapun beberapa komponen yang digunakan adalah bahan plat setebal 0,2 mm dan juga besi beton sebagai pengganti variasi jadi alias bolt-on, untuk di sematkan pada sudut detail Honda Win seperti sepatbor depan belakang, cover lampu depan alias head lamp, dan side covernya yang di garap bareng dengan teman serta saudaranya sampai tahap pengecatan dan finishing area body yang dilaburi dengan pernis 3 lapis.

Di satu sisi Florentiano berfikir jika dengan cara seperti ini pun bisa menghasilkan karya terbaik yang sederhana namun tetap menarik. Jadi secara keseluruhan Frangky lebih pede dengan kreatifitasnya ini mulai dari pilihan konsep, pengerjaan hingga tahap akhirnya.

“Untuk hasil modifnya ini tidak sangka bisa masuk nominasi apalagi dengan budget minim kurang dari 5 juta dan memanfaatkan bahan sisa bangunan yang ada. Saya kerjakan modif ini selama 3 bulan secara bertahap dan merasa masih banyak kekurangan terutama mengandalkan basis motor bawaan, itu pun di bantu oleh teman dan saudara. Sebab waktu yang saya kerjakan sendiri saat malam saja selepas pulang kerja,” ungkap Florentiano.

Data Modifikasi :
                                                                                                                                   – Pelek depan & belakang : DID 160×18 & 1.60×17 di cat
– Ban depan : IRC 3.50-18
– Ban belalang : Primax 4.00-17
– Sok belakang : Aftermarket- Knalpot & cover : Custom & variasi
– Jok & side plate tank : MB-Tech & Handmade
– Setang : Renthal variasi
– Spion : Aftermarket
– Head lamp : Aftermarket
– Cover head lamp : Aftermarket
– Cat : Spider, Depp Blue Sea mettalic                                                                                                                        – Clear :Galaxy

Penulis / Foto  :  Alpacino